Recent Post



Personil Koramil 10/Lembah Gumanti Ajari Napi Keterampilan Tangan


 

BARITONAGARINEWS.COM (BNN), Alahan Panjang_ Personil Koramil 10/Lembah Gumanti Kodim 0309/Solok berikan pelatihan keterampilan kemandirian pada sejumlah warga binaan Lapas Kelas III Alahan Panjang Kecamatan Lembah Gumanti Kabupaten Solok. Minggu (26/12/2021). 


Salah seorang Babinsa Koramil 10/Lembah Gumanti Kodim 0309/Solok Serda Wendrifal mengatakan, kegiatan pelatihan keterampilan kemandirian yang dilaksanakan di Lapas Kelas III Alahan Panjang ini adalah dengan materi kegiatan keterampilan tangan berupa seni merangkai barang-barang bekas menjadi karya yang bernilai jual.


“Jadi pembinaan keterampilan yang kita laksanakan pada saat ini adalah kerjasama dengan pihak Lapas Kelas III Alahan Panjang,” kata Serda Wendrifal.


Plh. Danramil 10/Lembah Gumanti Peltu Muhammad Ali menjelaskan, adapun tujuan dari kegiatan tersebut guna memberikan keterampilan pada warga binaan, ketika nantinya sudah bebas, mereka memiliki bekal keterampilan yang dapat di aplikasikan sehingga menjadi sebuah keterampilan untuk bekerja. 


“Tujuannya supaya narapidana ini bisa memiliki keterampilan yang mudah diaplikasikan ketika suatu saat nati mereka bebas dan kembali kemasyarakat. Kemudian bisa menjadi pribadi yang aktif, produktif dan mandiri serta memiliki keterampilan,” kata Peltu M.Ali.


Adapun keterampilan yang diberikan pada warga binaan tersebut yakni cara membuat karya seni kerajinan tangan memanfaatkan barang-barang bekas.


Ditambahkan Plh. Danramil, dengan adanya kegiatan pelatihan ini, mudah-mudahan semua para narapidana dapat mengikuti pelatihan tersebut dan dapat dipergunakan nanti setelah bebas di menjalani hukumannya.


Pewarta : Jon Indra

Posting Komentar

0 Komentar