Recent Post



Kodim 0309/Solok Gelar Lomba Tari Dalam Rangka Komsos Kreatif

Bertempat di Aula Makodim 0309/Solok, Jln. A. Yani No 1 Kelurahan VI Suku Kecamatan Lubuk Sikarah Kota Solok, Kodim 0309/Solok menggelar lomba tari dalam rangka Komsos Kreatif Kodim 0309/Solok Triwulan IV TA 2021 dengan tema "Membentuk SDM Kreatif, Inovatif dan adaptif" yang diikuti para Siswa/i SMA dari wilayah binaan tiap-tiap Koramil jajaran Kodim 0309/Solok, Selasa (14/12/2021).


Perwira Seksi Teritorial Kodim 0309/Solok, Kapten Inf Kristian Napitupulu secara resmi membuka lomba tari dalam rangka Komsos Kreatif.

Pasiter Kapten Inf Kristian Napitupulu mengatakan bahwa tujuan dari kegiatan ini adalah untuk menjalin komunikasi sosial kreatif yang sehat dan harmonis melalui seni untuk meningkatkan tali silahturahmi antara prajurit TNI dengan segenap komponen masyarakat di wilayah, terwujudnya jalinan kerjasama yang baik antara prajurit dengan Sekolah dan para siswa/i, terwujudnya pemahaman yang sama terhadap setiap isu yang berkembang di wilayah.


Komsos Kreatif ini mengangkat tema “Membentuk SDM Kreatif, Inovatif dan adaptif”, dimana saat ini kita sama-sama merasakan dampak dari pandemi Covid-19 menimpa segala sektor baik secara perekonomian dan kehidupan sosial dimasyarakat maka sesuai tema mari kita berkreasi dan berinovasi agar bisa terlepas dari situasi pandemi Covid 19 saat ini.


“Semoga dengan kegiatan ini, dapat meningkatkan persatuan kita sesama anak bangsa. Salah satunya dengan bersama-sama melawan Covid-19,” ujarnya.


“Semoga dengan kegiatan ini, persatuan kita semakin bertambah kuat untuk membawa harapan untuk menjadi lebih baik dan lebih maju,” pungkasnya.

Posting Komentar

0 Komentar