Recent Post



Pererat Silaturrahmi PERWATAR Bukittinggi Gelar Halal Bihalal

BUKITTINGGI, BN News - Ratusan warga Bukittinggi asal Tanah Datar dan Padang Panjang yang tergabung dalam Persatuan Warga Tanah Datar (Perwatar) menghadiri acara Silaturahmi dan Halal Bihalal. Acara kali ini mengundang minantu, sumando, mertua dan anak bako warga Perwatar Bukittinggi di gedung Istana Bung Hatta Bukitinggi, Sabtu (3/6). 

Hadir dalam acara Halal Bihalal itu, Wakil Walikota Bukittinggi H. Marfendi Dt. Basa Balimo dan Bupati Tanah Datar yang diwakili oleh Kadis PMD Tanah Datar Abdurahman Hadi. Tampak juga hadir anggota DPRD DPRD Bukittinggi Hj. Rahmi Brisma yang merupakan anak bako urang Tanah Datar dari Koto Tuo Simabur Pariangan.

Tanpak juga hadir  beberapa pengusaha Bukittinggi yang berasal dari Tanah Datar seperti H. Herdison dan pengusaha di Pasar Aur Kuning lainnya. Juga hadir beberapa warga Perwatar yang berada sebagai PNS dan pensiunan di Pemko Bukittinggi, guru, pedagang dan profesi lainnya yang berperan di Bukittinggi.

Ketua Panitia Silaturahmi dan Halal Bihalal Perwatar Bukittinggi, M. Nur Idris menyampaikan bahwa acara Halal Hihala ini diadakan sebagai kegiatan untuk bersilaturahminya warga Tanah Datar dan Padang Panjang di Bukittinggi. Ia mengatakan ada sekitar 11 ribu warga Bukittinggi asal Tanah Datar dan Padang Panjang berusaha dan tinggal di Bukittinggi. Tak lupa ia menyampaikan terima kasih atas kehadiran dan bantuan warga Perwatar dalam mengangkat acara Halal Bihalal ini.

“Hari ini kita berkumpul bersilaturahmi dan saling mengenal satu sama lain membicarakan organisasi Perwatar kedepan untuk lebih kompak, termasuk membicarakan peran warga Perwatar dalam membantu memajukan Kota Bukittinggi dan kampung halaman. Mari kita bersatu saling membantu sesama warga Perwatar” ujar M. Nur Idris yang merupakan Putra Nagari Simawang Tanah Datar
Wakil Walikota Bukitinggi Marfendi dalam sambutannya menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas diadakannya acara halal bihalal ini untuk mempererat hubungan silaturahmi sesama warga Perwatar. Ia juga berharap agar warga Perwatar bisa memberikan konstribusi pemikiran untuk kota Bukittinggi.

“Kami memberikan apresiasi atas terselenggaranya acara ini. Walaupun agak terlambat, namun berkumpul untuk silaturahmi ini adalah sangat baik. Ini memontum untuk Perwatar berkumpul sambil membicarakan berbagai hal dalam organisasi, juga membantu membicarakan perkembangann kota Bukittinggi dan kampung halaman” ujar Marfendi.

Senada dengan Wakil Walikota Marfendi, Kadis PMD Tanah Datar Abdurahman Hadi  menyampaikan pesan Bupati Tanah Datar, Eka Putra, mengharapkan peran serta warga Bukittinggi asal Tanah Datar dan Padang Panjang membantu kebijakan Kota Bukittinggi sebagai daerah rantaunya. 

“Dima bumi dipijak disitu langik dijunjung, warga Perwatar Bukittinggi kami harapkan untuk selalu kompak dan bisa berperan aktif membantu pemerintah Bukittinggi. Disamping perantau juga diharapkan bisa membantu kampung halamannya” ujar Abduraham Hadi.
Sementara itu, Ketua Perwatar Bukittinggi Agung Imam Effendi dalam sambutannya menyampaikan terima kasih atas kehadiran warga Perwatar dalam acara kali ini. Ia berharap acara ini bisa memperkuat kekompakan dan membicarakan kemajuan organisasi Perwatar dan mengharapkan kehadiran warga dalam setiap kegiatan Perwatar di Bukittinggi.

“Terima kasih banyak atas kehadiran semua warga Perwatar Bukittinggi pada acara kali ini. Saya berharap pertemuan ini bisa menjadi momentum untuk mempererat silaturahmi dan kekompakan kita. Mari kita besarkan organiasi Perwatar ini secara bersama tanpa melihat status dan jabatan pekerjaan” ujar Agung Imam Effendi

Dalam acara yang berlangsung santai dan meriah itu, juga diisi dengan ceramah Halal Bihalal oleh Ustad Buya Ristawardi Dt. Marajo Nan Batungkek Ameh. Dalam ceramahnya Ustad viral ini menyampaikan makna dari silaturahmi dan halal bihalal. Ustad menyampaikan ajaran agama yang mengharuskan ummatnya banyak beribadah dan bersilahturahmi sesama muslim.

Pada kesempatan itu juga dilakukan acara pelepasan haji bagi warga Perwatar yang akan berangkat ke Tanah Suci tahun ini. Acara ditutup dengan pembacaa doa yang dipimpin oleh Ustad Hafisol***

Pewarta : Jon Indra

Posting Komentar

0 Komentar