Recent Post



Korban Kebakaran Pasar Bawah Dapat Bantuan Modal Dari MDNG



Baritonagarinews(BNN).Com Bukittinggi_Minang Diaspora Network Global (MDNG) selama ini terkenal membantu dibidang pendidikan dengan memberikan beasiswa kepada anak-anak yang kurang mampu tapi berprestasi, yang berada di 19 kabupaten dan Kota Di Sumatera Barat, bahkan beasiswa ke luar negeri.

Rupanya disamping program beasiswa tersebut MDNG juga ada program dibidang lain seperti bantuan Sosial (Bansos) hal ini terlihat ketika MDNG pada hari Jumat (21/01/2022) siang memberikan bantuan kepada para pedagang yang terkena dampak kebakaran yang terjadi di pasar bawah pada tahun 2021 yang lalu.

Pemberian bantuan kepada korban kebakaran  tetsebut dilaksanakan di aula SMA Negeri 2 Bukittinggi, pada saat itu di hadiri pembina MDNG Emma Yohana yang di dampingi wakil bendahara Asean IV (Vice Treasurer Asean IV) MDNG Hj Mulyeni Halim, beberapa orang  anggota yang tergabung di dalam organisasi MDNG, dan juga ikut hadir kepala SMA Negeri 2 Bukittinggi Ermizal dan 38 Orang korban kebakaran dan 2 Orang di dalamnya korban yang terdampak yang menerima bantuan tersebut.

Pembina MDNG Emma Yohana ketika mengatakan MDNG belakangan ini memang sudah cukup banyak berperan di tengah masyarakat lebih merajut kepada tali persaudaraan Minang sedunia bukan  di Jakarta saja tapi di seluruh dunia dimana pun orang Minang itu berada tergabung di MDNG terangnya.
"Jika ada terjadi di suatu kota dan sekarang contohnya di Bukittinggi, itu MDNG akan ikut serta berperan di sana baik memberikan bantuan dalam bentuk moril maupun materil, intinya jadi kita ikut berpartisipasi" tutur Ema.

Lanjutnya, "Bantuan yang diberikan untuk memberi  semangat yang kita berikan untuk memotivasi mereka dalam menghadapi musibah yang dihadapi"  pungkas Emma Yohana selaku pembina MDNG yang saat ini juga menjabat sebagai Anggota DPD RI ini.

Sementara itu wakil bendahara Asean IV (Vice Treasurer Asean IV) MDNG Mulyeni Halim panggilan Yeni pada saat itu  mengatakan MDNG bukan saja memberikan bantuan beasiswa dalam bidan pendidikan saja namun di segi kesehatan dan juga bidang sosial MDNG juga ikut berperan di sana, seperti halnya sekarang ini terang Yeni.

Ikut prihatin dengan peristiwa terjadi yang menimpa saudara akibat kebakaran yang terjadi di pasar bawah tersebut Minang Diaspora Network Global (MDNG) memberikan bantuan, yang sebelumnya juga telah di berikan bantuan, dan sekarang merupakan bantuan untuk tambah modal bagi para pedagang yang terkena musibah dan dampak kebakan tersebut.

Bantuan dari MDNG saat ini kita berikan lansung tunai sebesar Rp.3,5 juta per korban dan di terima lansung oleh yang bersangkutan yang berjumlah 38 orang terang Yeni.

"Bantuan yang di berikan ini bisa membantu untuk modal awal bagi korban dan bisa berdagang kembali dan tidak meminjam uang ke rentenir lagi salah satu tujuan bantuan ini supaya para pedagang tidak meminjam kerentenir, intinya untuk  membrantas pinjaman kerentenir" tutur Yeni 

Lanjut Yeni, MDNG merupakan suatu lembaga atau  organisasi Minang sedunia yang selalu perduli terhadap warga Minang baik pendidikan maupun di segi lainnya.
Sementara untuk dunia pendidikan, mulai dari bulan Februari 2022 ini MDMG akan menambah beasiswa sebanyak 133 orang lagi untuk tingkat  SMA kelas XII, sedangkan untuk kuliah nanti akan menyusul pada bulan Agustus mendatang.

Beasiswa senilai 300.000/ bulan di mulai bulan Februari sampai tamat akan di kasih beasiswa setiap bulannya, dari 2018 hingga sekarang sudah 296 beasiswa yang telah di berikan oleh MDNG 

"kami mengucapkan terima kasih kepada perantau perantau Minang seduania tergabung di MDNG yang telah membantu saudara saudara kita di ranah Minang ini" pungkas Yeni Halim.

"Dengan adanya organisasi kita MDNG perantau perantau di seluruh dunia yang telah membagikan rezkinya dan dibagilah kekampung halaman Semoga  kita selalu dilimpahkan Rahmat dan keberkahan oleh Allah SWT" pungkas Yeni ***

Pewarta :BN2 

Posting Komentar

0 Komentar