Recent Post



Kegiatan Penandatanganan Fakta Integritas Tentang Dukungan Pemakaian Masker Dalam Rangka Penanganan dan Pencegahan Penyebaran Covid-19

Sinergi Antara Forkopimca dengan elemen terkait untuk mematuhi pemakaian masker di wilayah Kota Wisata Bukittinggi 

BARITONAGARI.COM(BNC) BUKITTINGGI_Dalam rangka penanganan dan pencegahan penyebaran Covid-19 di kota Bukittinggi  Forkopimca dan perwakilan elemen  serta organisasi masyarakat se Kota Bukittinggi pada hari  hari Rabu  (21/7)  sekira pukul 09.30 WIB bertempat di pelataran Pasar Atas Kota Bukittinggi Penandatanganan Fakta Integtitas tentang Dukungan Pemakaian masker untuk wilayah Bukittinggi dan sekitarnya.

Dalam kegiatan Penandatanganan tersebut dibuka oleh Kapolsek Bukittinggi AKP Dedy Adriansyah Putra, ikut  dihadiri oleh Camat Guguk Panjang, Camat ABTB, Camat Danramil 01 Bukittinggi Mayor Inf Asrul Sani, Danramil ABTB Lettu Infantri  Amrizal.

Juga ikut hadir Ketua LKAAM Kecamatan,  Kepala KUA Kecamatan, Ketua MUI Kecamatan, Ketua Bundo Kanduang Kecamatan, Kepala Puskesmas se Kora Bukittinggi, Kepala Pasar se Kota Bukittinggi, dan Ketua Paguyuban yang ada di Kota Bukittinggi

Kegiatan Penandatanganan Fakta Integtitas tentang Dukungan Pemakaian masker dalam rangka penanganan dan pencegahan penyebaran Covid-19 oleh Forkopimca dan perwakilan elemen  serta organisasi masyarakat se Kota Bukittinggi.

Pada awal kegiatan dengan  Pembacaan Fakta Integritas secara bersama sama dan kemudian dilanjutkan dengan penandatangan oleh masing-masing Forkopimca dan perwakilan elemen  serta organisasi masyarakat.

Kegiatan Penandatanganan Fakta Integtitas ini bertujuan agar seluruh elemen dan masing-masing Ketua Paguyuban untuk mendukung dan juga menyampaikan kepada warga masyarakat pentingnya pemakaian masker karena dengan menggunakan masker sangat efektif dalam pencegahan virus corona.

Kemudian  selain itu, cuci tangan juga sama pentingnya dengan memakai masker,  saat ini pemerintah sangat gencar untuk mengkampanyekan pemakaian masker, mulai dari sanksi sosial hingga materi.

Ketua Paguyuban Perwaliko Kota Bukittinggi  H.Syafril saat menandatangan Fakta Integritas untuk mendukung pemakaian masker di kota Bukittinggi.

Sementara itu H Syafril dari paguyuban Persatuan warga Payakumbuh dan Lima Puluhkota (Perwaliko) yang berada di Bukittinggi  bahwa sinergi dengan elemen terkait dalam penanda tanganan fakta integritas untuk mendukung pemakaian masker di kota Bukittinggi merupakan hal harus kita patuhi setiap masyarakat yang berada di kota Bukittinggi.

Lanjut Syafril yang juga seorang anggota DPRD kota Bukittinggi komisi II ini menerangkan, bukan saja masyarakat setempat untuk mematuhi supaya selalu pakai masker, bagi pengunjung yang datang ke kota Bukittinggi juga ikut patuh dengan selalu menerapkan supaya  membudayakan selalau memakai masker.

Kemudian juga diharapakan kepada masyarakat supaya selalau mematuhi prokes dan selalu menjalankan 5M, dan juga mengurangi mobilitas di luar, jika tidak mendesak keluar lebih baik berada di rumah, semoga wabah covid ini cepat berlalu dan kita bisa kembali normal kembali dan terlepas dari wabah ini pungkasnya (BN2)

Posting Komentar

0 Komentar