Recent Post



Asnur, SH, MM, Sebagai Kepala DLH, Bupati Lantik Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Pejabat Administrator dan Pejabat Pengawas Pemkab Solok

SOLOK, BN News - Bupati Solok diwakili Sekretaris Daerah (Sekda) Medison, S.Sos,M.Si, melantik dan mengambil sumpah Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Pejabat Administrator dan Pejabat Pengawas dilingkup Pemkab Solok bertempat di Ruang Rapat Sekretariat Daerah di Arosuka, Selasa (8/11/2022). 

Acara itu, dihadiri Kepala BKPSDM Kabupaten Solok, Afrialdi dan Kepala OPD setempat. Juga hadir, Ketua Dharma Wanita Persatuan, Ny. Tezzi Medison,Camat Se-Kabupaten Solok dan tamu undangan lainnya

Bertindak sebagai Saksi pada kegiatan acara itu adalah Staf Ahli Bid. Pemerintahan Kemasyarakatan dan SDM, Mulyadi Marcos dan Staf Ahli Bid Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan, Eva Nasri. 

Adapun Pejabat yang dilantik masing-masing adalah : Asnur, SH, MM, Sebagai Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Solok. 

Kemudian, Hendrianto, SE, Sebagai Kepala Bidang Perdagangan dan Kemetrologian pada Dinas Koperindag dan Roli Irawan, ST, Sebagai Kepala Bidang Cipta Karya pada Dinas PUPR. 

Selanjutnya, Elvianheart, ST, MT Sebagai Kepala Bidang (Kabid) Perumahan Pada DPRKPP, Irnes Jakli, S.Pd, M.Pd, Sebagai Kepala Bidang Pembinaan Sekolah Dasar pada Disdikpora dan Herry Gunawan, S.STP, Sebagai Kasubag Keuangan pada Satpol-PP dan Damkar. 

Dalam sambutanya, Sekretaris Daerah (Sekda) Medison, mengatakan, untuk memenuhi program kerja Bupati Solok secara cepat dan tepat, maka diperlukan adanya evaluasi dan penyesuaian jabatan, yang sesuai dengan keahlian masing-masing. 

Sekda Medison juga mengatakan bahwa, pada bulan Januari nanti, kita juga akan melaksanakan Evaluasi secara menyeluruh. Guna memaksimalkan kinerja di setiap OPD, agar mampu menunjang Visi Misi serta seluruh Program Unggulan Bupati Solok. 

" Kepada seluruh Pejabat yang baru saja dilantik, agar segera menyesuaikan diri dan memaksimalkan kinerjanya pada jabatan yang baru saja di terima " tutur Sekda Medison.

Sementara itu, Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Solok, Asnur, SH, MM, kepada media ini usai acara pelantikan Pejabat oleh Sekda Medison mengatakan, amanah dan tanggung jawab yang dipercayakan pimpinan kepada dirinya, akan dilaksanakan dengan sebaik mungkin. 

" Amanah dan kepercayaan ini, tidak hanya akan saya pertanggung jawabkan kepada pimpinan, akan tetapi juga kepada Allah Tuhan Yang Maha Esa " ucap Asnur.*

Pewarta : Ris/007

Posting Komentar

0 Komentar