Recent Post



Hadiri HUT ke-58 Purwajaya, bupati Safaruddin terkagum-kagum dengan keberagaman budaya

Bupati Kab. Limapuluh Kota H. Safaruddin Dt. Bandaro Rajo, S.H bersama Wali Nagari Sarilamak Olly Wijaya. SE., Dt. Kali Nan Putiah, didampingi ketua Bamus, kepala jorong, niniak-mamak, pinisepuh dan bundo kanduang ketika memotang Tumpeng peringatan Hari Ulang Tahun ke-58 jorong Purwajaya nagari Sarilamak kecamatan Harau, Kab. Limapuluh Kota pada Sabtu, 17/09/2020

LIMAPULUH KOTA, BN-News 
Bupati Limapuluh Kota H. Syafruddin Dt. Bandaro Rajo, S.H mengaku terkagum-kagum dengan keberagaman masyarakat dan budaya di jorong Purwajaya. Hal itu disampaikannya ketika memberi sambutan dalam acara peringatan HUT ke-58 tahun jorong Purwajaya nagari Sarilamak, kecamatan Harau Kab. Lima Puluh Kota, Sumatera Barat pada Sabtu, 17/9/2022.

Selanjutnya Safarudin Dt. Bandaro Rajo menyampaikan "Purwajaya adalah miniatur Indonesia yang ada di Sarilamak. Ketika datang tadi, kami disambut dengan kesenian Reog Ponorogo dari Jawa, setelah itu masuk lagi ke dalam disambut lagi dengan tari Tor Tor yang mengasyikkan dari Sumatera Utara, selesai itu kami disuguhi Sirih di dalam Carano sebagai salah satu bentuk dari adat Minangkabau dalam menyambut tamu, memang luar biasa".

"Mari kita pupuk terus persaudaraan ini, sadar dengan kebinekaan, bersatu dalam keberagamaan, Sebagaimana yang dikatakan oleh Allah dalam QS. 49 Al-Hujurat ayat 13:

 يٰٓاَيُّهَا النَّاسُ اِنَّا خَلَقْنٰكُمْ مِّنْ ذَكَرٍ وَّاُنْثٰى وَجَعَلْنٰكُمْ شُعُوْبًا وَّقَبَاۤىِٕلَ لِتَعَارَفُوْا ۚ اِنَّ اَكْرَمَكُمْ عِنْدَ اللّٰهِ اَتْقٰىكُمْ ۗاِنَّ اللّٰهَ عَلِيْمٌ خَبِيْرٌ   ( الحجرات: ١٣ )

Artinya: "Hai manusia, sesungguhnya Kami menciptakan kamu dari seorang laki-laki dan seorang perempuan dan menjadikan kamu berbangsa-bangsa dan bersuku-suku supaya kamu saling kenal-mengenal. Sesungguhnya orang yang paling mulia di antara kamu di sisi Allah ialah orang yang paling takwa di antara kamu. Sesungguhnya Allah Maha Mengetahui lagi Maha Mengenal." 

"Di Minangkabau, Akal dan Budi sangat didahulukan, kemana pun kita pergi, dimana bumi dipijak di situ pula langit dijunjung. Menyesuaikan dengan tempat di mana kita tinggal. Mari kita bangun terus kebersamaan untuk membangun nagari ini" tukuk bupati yang juga seorang Pangulu dan pernah pula mengenyam pendidikan sekolah agama ini.

Hj. Aida, SH anggota DPRD Propinsi Sumatera Barat dalam sambutannya mengatakan bahwa setingkat jorong, hanya Jorong Purwajaya ini satu-satunya yang ada mengadakan acara ulang tahun. Warga kecamatan Harau dan khususnya nagari Sarilamak semakin meningkat dari tahun ke tahun. Info dari pak Camat, sekarang saja DPT kecamatan Harau adalah sebanyak 38.000 orang, dan tadi pak wali nagari juga memberitahu bahwa DPT nagari Sarilamak adalah sebanyak 11.000 orang. Untuk itu marilah kita terus meningkatkan infrastruktur untuk kebutuhan masyarakat.

Wali Nagari Sarilamak Olly Wijaya. SE., Dt. Kali Nan Putiah dalam sambutannya juga menyampaikan ucapan terimakasih kita kepada para pendahulu, mbah-mbah, datuk, opung yang sudah tinggal di sini, ada dari suku Jawa, Batak, Minang, Madura yang telah memberi warna yang indak untuk Sarilamak. Sejalan dengan ini makanya kami membuat moto dalam membangun nagari ini dengan "Membangun nagari dalam Kebersamaan dan keberagaman".

Buya Amir Amri kepala jorong Purwajaya kepada awak media menyampaikan bahwa di jorong Purwajaya ini berpenduduk sebanyak 2.560 jiwa dengan jumlah KK 786 dan DPT 1.600 orang. Acara HUT jorong Purwajaya ke-58 ini sudah dimulai sejak tanggal 17 Agustus 2022 yang terdiri dari acara hiburan, gerak jalan masyarakat dan pelajar, kemudian pawai alegoris, dan sekaranglah puncaknya. Setelah ini akan diadakan pula acara pementasan seni sampai malam Minggu (17/09). Ketua Panitia acara tersebut Hermai Diyanto membenarkan hal tersebut ketika dihubungi awak media di lokasi acara.

Nampak juga hadir pada acara itu, Hj. zuhatri Anggota DPRD Kab. Lima Puluh Kota, Camat Harau Andri Yasmen, asisten 3 Bupati Limapuluh Kota, anggota BAMUS, Majelis Ulama Nagari (MUNA) Sarilamak, KAN, kepala-kepala jorong, wali-wali nagari tetangga, hadir juga mantan-mantan wali nagari Sarilamak seperti Budi Febriandi, SP., Sukarman Mantan Pj. wali Nagari, Niniak-mamak, bundo kanduang dan Pinisepuh dan para pelajar.

Ketua MUNA Sarilamak Buya Noviardi Noviardi, S.Psi.I., kepada rekan media menyampaikan bahwa malam petang jum'at sebelumnya ketua DPRD Lima Puluh Kota Deni Asra, S. Si beserta unsur-unsur lainnya di kabupaten hadir memberi support kepada panitia dalam mempersiapkan acara. Pada kesempatan itu ia menyampaikan permohonan maaf tidak bisa hadir pada acara puncak HUT ke-58 jorong Purwajaya pada siang Sabtu (17/09) karena ada acara lain, makanya malam itu disempatkannya datang.

Pewarta : F. Malin Parmato



Posting Komentar

2 Komentar