Recent Post



Babinsa Simpang Kapuk Serka Yurnalis Hadiri Safari Ramadhan di Masjid Muslimin


Limapuluh Kota, BN-News - Sebagai bentuk rutinitas setiap bulan suci Ramadhan untuk menjalin silaturahmi bersama warga masyarakat, pemerintahan nagari Simpang Kapuak juga melakukan Safari Ramadhan. Pada malam petang Jumat (22/3/2024) tim berkunjung ke Masjid Muslimin Jorong Labuh Tunggang Nagari Simpang kapuk Kecamatan Mungka. 

Hadir ketika itu Bintara Pembina Desa (Babinsa) Nagari Simpang Kapuk personil Koramil 06 Guguk Kodim 0306/50 Kota Serka Yurnalis, wali Nagari Simpang Kapuak Felliadi, Ketua Pemuda Yori Anggara, perangkat Bamus Simpang Kapuak, pemuka agama, tokoh adat, seluruh Kepala Jorong, dan masyarakat Jorong Labuh Tunggang.

Acara itu dikemas dengan buka puasa bersama, shalat Magrib, shalat 'Isya dan shalat Tarawih berjamaah.

Dalam sambutannya Serka Yurnalis menyampaikan ucapan terima kasih kepada masyarakat Nagari Simpang Kapuk, khususnya Jorong Labuh Tunggang, yang hadir dalam kegiatan Safari Ramadhan di Masjid Muslimin. Ia juga mengajak jemaah yang hadir untuk mempertebal keimanan di bulan suci Ramadhan.

Pada kesempatan ini, Babinsa mewakili rombongan menyerahkan bantuan kepada pengurus Masjid Muslimin untuk diserahkan kepada fakir miskin dan fisabilillah di Nagari Simpang Kapuk.

Di akhir penyampaiannya, Babinsa Serka Yurnalis menitipkan himbauan kepada jemaah yang hadir, umumnya warga masyarakat Nagari Simpang Kapuk agar selalu menjaga keamanan dan ketertiban Nagari khususnya lagi di sekitar tempat tinggalnya masing masing, pungkasnya.*

Pewarta: F. Malin Parmato / Hms

Posting Komentar

0 Komentar