Kegiatan dihadiri Wakil Walikota Bukittinggi Marfendi, Kadiv Pemasyarakatan Kanwil Kumham Sumbar Muhammad Ali Syeh Banna, Perbankan serta OPD Lintas Vertikal, para undangan dan awak media.
Terpantau awak media, kenang kenangan yang diberikan Kepala Cabang Bank Nagari Bukittinggi Tasman, yang juga ketua Umum Sepak Bola PSKB, beda dengan yang lain, Ia memberikan karikatur bergambar Marten, sedang bermain bola kaki di lapangan hijau.
Dalam sambutan Kadiv Pemasyarakatan Kanwil Kumham Sumbar Muhammad Ali Syeh Banna, menyampaikan "saya mengapresiasi prestasi marten disamping menjalankan tugas pokok, Kalapas juga bisa panen bawang merah di Lapas yang ilmunya banyak didapatkan bekerjasama dengan Green House Lezatta"
Ia berharap kepada Herdianto, "sebagai pejabat baru bisa lebih meningkatkan prestasi dan pelayanan di Lapas Bukittinggi, saya tidak ingin sama, tapi harus meningkat dan lebih baik kedepannya," Ucap Ali.
Pada saat itu, Wakil Walikota Bukittinggi Marfendi, Selaku pemerintah daerah kami berterima kasih atas dedikasinya selama ini dan tetap terjaga kondisi kondusif dan pastinya tidak melupakan Bukittinggi, ujarnya.
Kalapas Kelas IIA Bukittinggi yang baru Herdianto, menyampaikan "disamping ada program yang lain nanti namun akan terus melanjutkan program telah dirintis bang Marten termasuk tingkatkan pengamanan di lapas masuknya peredaran narkoba kedalam lapas, ini akan terus di ketatkan supaya tidak masuk ke dalam lapas" ucapnya.
Kalapas Kelas IIA Bukittinggi yang baru, Herdianto, saat di wawancarai awak media di rumah Dinas Walikota Bukittinggi (27/10/2023) malam.
Pemberatasan narkoba, sinergitas dan back to basic kembali pada aturan didalam Lapas selalu ditegakkan sesuai dengan SOP, ujarnya.
Dalam kaitan cegah peredaran narkoba dalam lapas juga kita akan rutin lakukan razia kedalam lapas, kemudian akan terus melaksanakan sosialiasi pada warga binaan dan petugas, dengan begitu narkoba tidak mudah masuk kedalam lapas.
Sementara itu Marten, dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas dukungan semua stakeholders dalam kegiatan-kegiatan baik pemerintah maupun swasta yang telah membantu dalam menjalankan tugas selama ini.
Marten, menyampaikan, Ia telah menjabat sebagai Kalapas Bukittinggi semenjak 5 september 2018 yang lalu, dan sampai sekarang, sudah menjabat sebagai Kalapas kelas II A Bukittinggi lebih kurang 5 tahun 2 bulan, banyak kesan dan kenangan dalam menjalankan tugas, pungkasnya.***
Pewarta :stm
0 Komentar