Recent Post



Empat Orang Komisioner BAZNAS Kota Bukittinggi Mengundurkan Diri.

Bukittinggi BN-News_  Empat orang dari Lima  Komisioner Badan Amil Zakat (BAZNAS) Kota Bukittinggi Periode 2020-2025 resmi mengundurkan diri. Hal tersebut dilansir Media Online Detaksumbar.com pada hari Rabu (13/4/2023).

Adapun 4 Komisioner atau Pengurus Baznas Kota Bukittinggi yang mengundurkan diri diantaranya, Masdiwar (Ketua), Syahrial Wahid (Wakil Ketua I), Masrinal (Wakil Ketua II), Yasril Rahmadian (Wakil Ketua IV). 

Sebelumnya, kepengurusan Ketua dan Wakil Ketua Badan Amil Zakat Nasional Kota Bukittinggi Periode 2020-2025 ditetapkan berdasarkan Keputusan Walikota Bukittinggi Nomor. 188.45-252-2020. 

Pemko Bukittinggi telah melantik susunan Kepengurusan Baznas Kota Bukittinggi periode 2020-2025, diantaranya MASDIWAR, S.Pdi (Ketua), Drs. H. SYAHRIAL WAHID (Wakil Ketua I): H. MASRINAL, S.Ag (Wakil Ketua II): MUSLIMAH, S.Ag (Wakil Ketua III): dan YASRIL RAHMADIAN (Wakil Ketua IV). 

Sementara itu, terkait pemberitaan yang beredar, ketika BaritonagariNews saat menghubungi Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakan Kemenag) Kota Bukittinggi, Eri Iswandi Via Whatsapp pribadinya, Rabu, (12/4/2022) malam, membenarkan hal tersebut, memang terdapat 4 orang Komisioner Badan Amil Zakat (BAZNAS) Kota Bukittinggi Periode 2020-2025 resmi mengundurkan diri ucapnya.

Dengan adanya Komisioner Baznas Kota Bukittinggi Mengundurkan Diri, tentu kinerja Baznas akan terganggu, karena adanya beberapa pejabat yang kosong di lembaga tersebut.

Lanjut Eri," mundurnya 4 orang komisioner ini, kita ketemu lansung belum ada, cuma memang ada surat masuk ke kemenag, bahwa ada 4 orang komisioner Baznas yang mengundurkan diri, terkait apa penyebabnya tentu kita belum mengetahui sedetail mungkin," ujarnya.

"Dengan demikian kita akan cepat konfirmasi kepada pemerintahan kota Bukittinggi, karena dengan kekosongan tersebut tentu pekerjaan Baznas akan terganggu, secepatnya kita akan berdiskusi dengan pemerintah Kota Bukittinggi, apa langkah kedepannya akan dilakukan," pungkas Eri Iswandi Kepala Kemenag Kota Bukittinggi ***

Pewarta :stm 

Posting Komentar

0 Komentar