Recent Post



Mengalami Gagal Panen, Babinsa Dampingi Petani Mengecek Tanaman Cabai Merah

SOLOK, BN News - Demi mendorong semangat dan memotivasi warga petani binaan, Babinsa turut terjun langsung dalam mendampingi perkembangan pertanian di wilayah.

Dalam hal ini, seperti yang dilakukan oleh Praka Edi Tua Saragih Babinsa Koramil 05/X Koto Diatas Kodim 0309/Solok, melaksanakan kegiatan Program Pemberdayaan Prajurit dan Masyarakat Produktif dibidang pertanian tanaman cabai merah, yang bertempat di Jorong Pasar Mudik Nagari Tanjung Balik, Kecamatan X Koto Diatas, Kabupaten Solok. Rabu, (15/2/2023).

Bersama warga petani binaan yang juga merupakan pemilik lahan dari tanaman cabai bekerja sama dengan Babinsa bapak nanda membudidayakan tanaman cabai merah.

Disampaikan Babinsa, saat ini tanaman cabai merah mengalami gagal panen yang diakibatkan oleh perubahan cuaca yang tidak menentu atau ekstrim, berdampak pada perkembangan tanaman sampai mengalami gagal panen.

Praka Edi Tua Saragih mengatakan kondisi seperti ini peran sebagai aparat teritorial sangat diperlukan, sebagaimana yang salah satu tugas pokok Babinsa mendukung Pemerintah dalam mewujudkan program swasembada pangan.

Lebih lanjut, kami akan membantu para petani khususnya petani cabai merah yang mengalami gagal panen, bagaimana memberikan solusi dan jalan keluar dalam menghadapi masalah yang dihadapi petani saat sekarang ini.

Menurutnya, jika dikalkulasi petani mengalami banyak kerugian, belum termasuk biaya pemeliharaan atau pupuk untuk tanaman cabai mereka,” tuturnya.

Babinsa berharap dengan kejadian gagal panen tanaman cabai merah ini tidak mengurangi dan mematahkan semangat petani dalam beproduktif serta meningkatkan juga mendukung ketahanan pangan yang kuat di wilayah," pungkas Babinsa.

Pewarta : 007/008

Posting Komentar

0 Komentar