Recent Post



Kasdim Kunjungi Lahan P3MP Babinsa Koramil 07/Sei Lasi

SOLOK, BN News - Kasdim 0309/Solok Mayor Inf Hendra Bagus Arioko melaksanakan kunjungan ke salah satu Koramil Jajaran Kodim 0309/Solok yaitu Koramil 07/Sei Lasi yang terletak di Kecamatan IX Koto Sei Lasi, Kabupaten Solok, Selasa (18/10/2022). 

Kedatangan Kasdim 0309/Solok tersebut disambut langsung oleh Danramil 07/Sei Lasi Letda Inf Risman dan Bati Tuud serta  anggota Koramil 07/Sei Lasi. 

Kasdim 0309/Solok Mayor Inf Hendra Bagus Arioko ke Koramil 07/Sei Lasi tersebut adalah untuk melihat langsung anggota Koramil yang bertugas di wilayah Koramil 07/Sei Lasi tersebut, serta Kasdim 0309/Solok juga memberikan motivasi kepada anggota Koramil untuk tetap semangat dalam menjalankan tugas. 
Dalam kesempatan ini Kasdim mengunjungi lahan P3MP milik Serka Budi Santoso Babinsa Koramil 07/Sei Lasi, yang mana lahan dikelola oleh Babinsa bekerja sama dengan masyarakat petani binaannya. 

Adapun lahan dikelola oleh Serka Budi Santoso ini adalah tanaman padi, saat dilihat padi sudah mulai membesar dengan baik, akan tetapi disetiap tanaman pasti yang ada namanya hama penggangu atau nama lainnya Organisme Penganggu Tanaman (OPT). 

Babinsa menjelaskan, memang pada saat ini lahan yang dikelola bersama petani binaanya tidak mengalami kendala serius yang dihadapi untuk saat sekarang. 

Lanjutnya, hanya hama keong saja yang terdapat. Namun begitu, saya bersama petani tetap melakukan perawatan secara rutin, dan mengurangi hama keong tersebut," ujar Babinsa. 
Disela sela kegiatan Kasdim 0309/Solok Mayor Inf Hendra Bagus Arioko mengatakan, bahwasanya kegiatan pemanfaatan lahan Koramil maupun lahan masyarakat oleh Babinsa untuk dijadikan lahan produktif sesuai dengan intruksi dari Danrem 032/Wirabraja.

Kasdim 0309/Solok juga mengharapkan Babinsa juga bisa mengajak masyarakat di wilayah binaannya untuk dapat memanfaatkan lahan kosong untuk dijadikan lahan produktif.

‘Saya berharap kepada Babinsa dengan masyarakat di Desa binaanya dapat bekerjasama dalam memanfaatkan lahan yang tidak produktif untuk dijadikan lahan yang produktif sehingga bisa meningkatkan perekonomian masyarakat di wilayah,” ungkapnya***

Pewarta : Jon Indra / Pendim 0309 Solok

Posting Komentar

0 Komentar