Recent Post



Kasdim 0309/Solok, Tinjau Kegiatan Pemberdayaan Prajurit dan Masyarakat Produktif di Koramil Jajaran.

SOLOK, BN-News-Kepala Staf Kodim (Kasdim) Mayor Inf Hendra Bagus Arioko tinjau langsung kegiatan Pemberdayaan Prajurit dan Masyarakat Produktif (P3MP) di Koramil Jajaran Kodim 0309/Solok, seperti hari ini Rabu, 7 September 2022, Kasdim tinjau P3PM Serda Anwar Babinsa Koramil 09/Gunung Talang yaitu Budidaya ikan Nila di Nagari Sungai Janiah Kecamatan Gunung Talang Kabupaten Solok.

Kasdim 0309/Solok Mayor Inf Hendra Bagus Arioko menyampaikan, kegiatan Pemberdayaan Prajurit dan Masyarakat Produktif (P3MP) adalah program yang dicanangkan oleh Danrem 032/Wbr Brigjen TNI Purmanto.

Tujuan dari program ini adalah guna untuk memberdayakan Prajurit disamping tugasnya sebagai Bintara Pembina Desa (Babinsa) juga bisa mengajak warga Desa binaannya untuk menjadi produktif dengan bekerjasama untuk membuat suatu projek baik dibidang perikanan, pertanian dan juga dibidang lainnya yang bersifat produktif. Lanjutnya.
Kasdim 0309/Solok Mayor Arioko berharap, dengan adanya program Pemberdayaan Prajurit dan Masyarakat Produktif ini diharapkan Babinsa yang ada di Koramil jajaran Kodim 0309/Solok dapat mengajak masayarakat untuk memanfaatkan kolam kolam yang tidak produktif menjadi produktif dengan budidaya ikan air tawar dan memanfaatkan lahan tidur untuk dijadikan lahan produktif. Pungkasnya.

Kolam budidaya ikan Nila Serda Anwar dengan luas kolam kurang lebih 10 X 20 Meter tersebut dimasukan bibit ikan Nila sebanyak 2.000 ekor dan sekarang usia bibit ikan Nila sudah berumur 60 hari dan direncanakan akan panen pada usiah 7 bulan.(PENDIM0309). 

Posting Komentar

0 Komentar