Recent Post



Wawako Pembina Upacara Di SMPN 2 Kota Solok

SOLOK KOTA, BN News - Bertempat di Halaman SMPN 2 Kota Solok, Pelaksanaan upacara pagi ini terasa istimewa, karena kedatangan orang nomor dua di Kota Solok yaitu, Wakil Wali Kota Solok Dr. H. Ramadhani Kirana Putra, Senin (29/08). 

Awali amanatnya, Wakil Wali Kota Solok menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada pihak penyelenggara dan petugas upacara di SMPN 2 Kota Solok. 

Wawako berpesan kepada para siswa dan siswi yang ada di SMPN 2 Kota Solok untuk serius dalam menimba Ilmu pendidikan, “Jangan pernah sia-sia kan kesempatan adik-adik selama menimba ilmu di sekolah ini, kita sadari persaingan adik-adik dimasa sekarang ini sangatlah ketat, belajarlah yang rajin, patuh kepada orang tua dan guru,  dan harus punya semangat juang yang tinggi untuk menyiapkan masa depan terbaik di masa akan datang” pesan Wawako. 

Wakil Wali Kota Solok yakin siswa SMPN 2 Kota Solok akan mampu menampilkan prestasi terbaik yang mengharumkan nama sekolah dan Daerah. “Jangan banyak berkeluyuran, Jaga diri Dan pergaulan, tak lupa wawako  mengingatkan siswa untuk tidak terpengaruh kecanggihan teknologi yang merusak” tuturnya.

Wawako berpesan untuk senantiasa meningkatkan Rasa Kepedulian sesama teman dan kepada sekolah perlu dibangun dan dipelihara. "Bangun komunikasi yang baik dengan sekolah Dan sesama teman. Saya berharap para siswa siap menjadi pemimpin. Karena itu harus dimulai dari masa sekolah ini. Tanamkan nilai kejujuran dan tanggung jawab dalam sikap Dan tingkah laku. Semoga harapan Dan cita cita terwujud dengan kesungguhan dalam belajar" tutup Dani.

Pewarta : B007/J008

Posting Komentar

0 Komentar