Recent Post



Bati Tuud Koramil 02/Lembang Jaya Beri Arahan Kepada Calon Prajurit TNI


 

BARITONAGARINEWS.COM (BNN), Lembang Jaya_ Danramil 02/Lembang Jaya Kapten Inf Amriade diwakili Bati Tuud Koramil Pelda Jeni Putra memberikan arahan kepada dua orang calon Prajurit Tamtama atas nama Syafriko dan Rafel Junio Aditra yang berasal dari wilayah Koramil 02/Lembang Jaya pada Selasa (23/11/2021), yang bertempat di Makodim 02/Lembang Jaya.


Dalam arahannya, Bati Tuud Koramil 02/Lembang Jaya Pelda Jeni Putra meminta kedua calon prajurit untuk menerapkan sikap disiplin, sejak saat ini dan mengikuti seluruh aturan yang ditetapkan oleh pihak panitia. Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Darat membutuhkan calon-calon prajurit yang harus memiliki semangat, kesungguhan, serta totalitas selama mengikuti pendidikan.


“Mengikuti pendidikan prajurit TNI tidak semudah yang dibayangkan, namun membutuhkan kesehatan dan jasmani yang mendukung. Sehingga dengan itulah disiplin diri akan terbentuk dengan kuat,” tegasnya.


TNI AD tentu menanamkan jiwa korsa yang kuat pada setiap calon prajurit yang terpilih, serta makin menguatkan ideologi negara Indonesia pada tiap-tiap prajurit.


Selama menjalani istirahat menjelang pendidikan dibuka, diharapkan kepada calon prajurit Secata untuk tetap jaga kesehatan, tetap jaga fisik, hindari pelanggaran sekecil apapun dan hindari bepergian yang tidak penting.


“Kalian Selalu bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, tetap jaga kesehatan, jaga Fisik dan hindari pelanggaran serta tepati waktu waktu kembali ke Secata B Padang Panjang Rindam I/BB” Pesan Pelda Jeni


Pewarta : Jon Indra

Posting Komentar

0 Komentar