Recent Post



MTsN Padang Panjang Raih Juara KSM Tingkat Kota Tahun 2021

BARITONAGARINEWS.COM (BNN),  PADANG PANJANG - Pengumuman hasil penilaian Kompetisi Sains Madrasah (KSM) Tahun 2021 Tingkat  Kota Padang Panjang Sumatera Barat telah di umumkan. Untuk tahun 2021 ini, MTsN Padang Panjang kembali meraih beberapa juara. Pengumuman pemenang KSM ini dilakukan melalui website sekolah masing-masing peserta pada hari Sabtu (28/8). 

Terpilihnya MTsN Padang Panjang sebagai juara KSM tingkat Kota Panjang Panjang tahun 2021, sudah diprediksi banyak pihak dari sekolah lain. Karena persiapan yang dilakukan oleh siswa dan persiapan guru serta sekolah jauh hari sudah dilakukan secara maksimal. Terbukti MTsN Padang Panjang bisa meraih tiga gelar juara tahun ini.

"Alhamdulilah MTsN bisa juara sebanyak tiga peringkat tahun ini atas nama Muhammad Hirzi Ghazian pada Bidang Studi Matematika dan Alika Seira Fahdnedy pada Bidang Studi IPA" kata Kepala Sekolah MTsN Padang Panjang Firmawati Anwar.
Lebih lanjut Firmawati menerangkan, bahwa sebelumnya perlombaan ini diadakan secara daring di sekolah masing-masing pada 22 Agustus 2021. Pelaksanaan ujian dilakukan melalui sistem terintegrasi Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris dan Bahasa Arab. Terdapat perbedaan pelaksanaan KSM tahun ini dengan tahun sebelumnya. Bila tahun lalu KSM hanya diikuti oleh MTs, maka tahun ini SMP pun ikut berpartisipasi menjadi peserta kompetisi.

Meskipun peserta KSM semakin banyak, siswa beserta tim pembina KSM MTsN Padang Panjang tetap optimis. Optimisme ini terbukti dengan keberhasilan MTsN membawa pulang tiga peringkat pada KSM Tingkat Kota Padang Panjang kali ini. Peserta lomba yang memenangkan peringkat pertama dan kedua akan lanjut bertanding pada KSM Tingkat Provinsi. 

Atas pencapaian yang diraih dalam KSM ini. Firmawati selaku kepala Madrasah menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada anak didik dan guru pembimbing serta seluruh civitas akademik MTsN Padang Panjang. Ia berharap pada lomba KSM tingkat provinsi MTsN bisa kembali keluar sebagai juara. Karena itu ia berharap adanya dukungan dan doa seluruh pihak termasuk orang tua siswa MTsN Padang Panjang.

"Mohon doa dan dukungan semua pihak termasuk orang tua agar pelajar MTsN yang ikut lomba tingkat provinsi Sumbar kembali bisa juara mengharumkan nama Kota Padang Panjang" ujar Firmawati didamping tiga Wakil Kepala Sekolah Ahmad Darmawan, Renida dan Sahardi.***

Pewarta : Jon Indra

Posting Komentar

0 Komentar