Recent Post



Pasiter Kodim 0309 Solok Tinjau Lokasi Sasaran TMMD Ke- 122

BARITONAGARI.COM (BNC), SOLOK - Pasiter Kodim 0309/Solok, Kapten Inf Kristian Napitupulu, meninjau lokasi tempat yang akan dijadikan sasaran kegiatan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD), di Nagari Tanjung Alai dan Nagari Koto Sani Kecamatan X Koto Singkarak Kabupaten Solok, Selasa (10/02/2021).

Dalam kegiatan peninjauan lokasi tersebut, Pasiter Kodim 0309/Solok didampingi Danramil 06/Singkarak Kapten Chb Endri Budiman Syaputra, pihak Dinas PUPR Kab. Solok, Litbang Kab. Solok, Dinas Perkim Kab. Solok dan DPMN Kabupaten Solok Serta Wali Nagari Tanjung Alai, Wali Nagari Koto Sani dan para warga setempat.

Dalam kesempatan tersebut, Pasiter Kodim 0309/Solok Kapten Inf Kristian Napitupulu mengatakan, hari ini, bersama Danramil 06/Singkarak dan pihak PUPR Kabupaten Solok, kita meninjau lokasi untuk rencana program TMMD ke-112 Kodim 0309/Solok yang akan dilaksanakan pada bulan September 2021 mendatang, di Nagari Tanjumg Alai Kabupaten Solok.

“Adapun dalam kegiatan TMMD ke-112 Kodim 0309/Solok nanti, kita akan membangun jalan Nagari Koto Sani,membuat lapangan bola Nagari Koto Sani, pembuatan irigasi Nagari Koto Sani, dan Rehab Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) di Nagari Tanjung Alai,” terang Pasiter.

“Peninjauan ini, merupakan langkah awal sebelum pelaksanaan kegiatan TMMD, yang mana selain pengecekan lokasi sasaran fisik dan non fisik, juga akan mengecek lokasi tambahan serta pengecekan lokasi yang akan dijadikan tempat tinggal personel Satgas TMMD ke-112 nanti,” pungkas Pasiter Kapten Kristian Napitupulu.***

Pewarta : Jon Indra

Posting Komentar

0 Komentar