Recent Post



Pergantian Tahun, Akses Ke Jam Gadang Bukittinggi Ditutup

BUKITTINGGI, BARITONAGARI.COM -Semua Objek wisata di kota Bukittinggi pada pergantian tahun pada tanggal 31 Desember 2020 dan 1 Januari 2021 akan di tutup dan juga jalur menuju Jam gadang pun juga akan ditutup di dua hari tersebut.

Ditutupnya objek wisata guna untuk menghindari mengadakan kerumunan, guna untuk memutus mata rantai penularan  Covid-19, hal tersebut disampaikan Kapolres Bukittinggi AKBP Dody Parawiranegara, didampingi Waka Polres Kombes Indra Sandy, serta jajarannya dalam jumpa pers di Aula Polres Bukttinggi pada hari Senin (28/12)

Dalam kesempatan  itu, Kapolres juga memaparkan kinerja dan tindakan selama tahun 2020 di hukum polres Bukittinggi.

Seperti dalam Lakalantas yang ditangani Polres Bukittinggi 2020 , dari jumlah kasus Tuhun 2019 (221) pada Tahun 2020 (162)  turun 27 %

Sementara untuk kriminalitas jumlah tindak pidana turun 32 %, penyesaian naik sebesar 63 % Tahun 2020. Sementara tindak Pidana Curat, Curas dan Curanmor dari 108 kasus penyelesaiaannya 107 kasus, 1 orang masih DPO.

Sedangkan  kasus narkoba di Polres Bukittinggi, turun 33 %, Korupsi naik 100 %, Legal Loging naik 100 % dan Legal Mining naik 100 %, dan banyak prestasi lainnya di Tahun 2020 ini, ungkap Kapolres.

Kemudian lanjut Kapolres untuk tahun baru 2021 Penangannya juga harus tegas dan disiplin, Covid-19 bukan tanggung jawab Polres, Kodim, maupun Walikota namun tanggung jawab kita bersama untuk memutus mata rantai dan penyebaran Covid-19, pungkasnya.

Dalam jumpa pers tersebut Kapolres juga menghimbau  kepada masyarakat baik warga Bukittinggi maupun yang berlibur, wajib mematuhi protokol kesehatan (Prokes), kalau tidak perlu jangan keluar rumah.

Kapolres menegaskan, tidak ada penyambutan tahun baru,  hal ini harus  diketahui masyarakat karena dibukittinggi  tidak ada acara penyambutan tahun baru 2021 dan akses kendaraan ke Jam Gadang ditutup untuk kendaraan roda dua dan roda empat pungkasnya (BN2)

Posting Komentar

0 Komentar