Recent Post



Sekolah Merupakan Tempat Berbuat dan Beribadah Akhlakul Karimah

BaritonagariNews(BNN).Com Halaban_ Suasana baru akan terjadi di Madrasah Tsnawiyah Swasta Halaban Kecamatan Lareh Sago Halaban, hal tersebut dengan penggantian kepala sekolah pada hari Selasa (11/01) dari Joni Damon ,SPd,M,M,PD kepada Kepala Sekolah yang baru Mardianto S,Ag.

Acara pisah sambut  dilaksakan pada hari tersebut berlansung secara sederhana  berjalan lancar dan sukses.

Acara dihadiri oleh Kepala kantor Kementerian Agama Kabupaten Lima Puluh Kota, yang diwakili H.Zulwitra, S,Ag. M.Mpd Kasi Pendidikan Madrasah. Juga hadir Kepala KUA, Situjuh limo Nagari, kepala KUA Lareh Sago Halaban, pengawas, Kepala SMP Negeri 2 lareh Sago Halaban, ketua KAN, Komite, Yayasan, niniak mamak, Bundo kanduang dan tokoh tokoh masyarakat  Nagari  Halaban.

Kepala kantor Kementerian Agama Kabupaten Lima Puluh Kota melalui H.Zulwitra, S,Ag. M.Mpd Kasi Pendidikan Madrasah dalam  sambutannya menjelaskan bahwasanya Madrasah swasta Halaban sudah berdiri dengan megah.

Dengan megahnya bangunan tersebut merupakan kerja sama serta pertisipasi seluruh tokoh tokoh masyarakat, niniak mamak, yayasan dan para perantau Halaban, serta para pengusaha dan donatur lainnya, yang perlu dijadikan contoh bagi nagari nagari di kabupaten Lima puluh kota terangnya.

"Sekolah merupakan tempat berbuat dan beribadah akhlakul Karimah bagi genasi gerasi masa depan, sebab betapa banyaknya kegiatan dan aktifitas yang dilakukan oleh gerasi muda sekarang, tapi banyak yang tidak sesuai dengan prilaku dan bertentangan dengan nilai- nilai agama" katanya.

Diharapkan kepada kepala sekolah yang baru beserta jajaran nantinya untuk selalu berkoordinasi  dengan jajaran kemenag Kabupaten lima puloh kota, hal tersebut supaya  jangan ketinggalan informasi, sebab mungkin ada hal hal yang baru untuk kemajuan sekolah kedepannya tutur Zulwitra.

Saat ini perlu kita sampaikan bahwa sekarang ini pemerintah tidak semata mata memberikan bantuan pada sekolah negeri saja, sekolah swasta juga ikut dibantu, oleh sebab itu kepala sekolah yang baru untuk selalu berkoordinasi dan cari informasi  kekantor Kemenag ujarnya.

Kemudian kepada kepala sekolah yang lama Joni Damon yang telah mengabdi selama menjalankan fungsi sebagai kepala sekolah, tentu telah  banyak memberikan sumbangsihnya, baik tenaga pikiran, semoga apa yang telah disumbangkan semoga menjadi amal di kemudian hari pungkasnya.

Sementara itu  wali nagari Halaban Eka Rinaldi,SPT mengajak kepada seluruh tokoh tokoh masyarakat Nagari Halaban mari sama sama dukung  kepala sekolah yang baru untuk menjalankan fungsinya sebagai kepala sekolah demi untuk perkembangan pendidikan di nagari Halaban.

Dengan kebersamaan tersebut sehingga kepala sekolah tidak merasa ragu untuk berbuat yang terbaik untuk masyarakat, dari pemerintahan nagari beserta Lembaga lembaga nagari akan membantu sesuai dengan porsinya pemerintahan Nagari pungkas Eka Rinaldi ***

Pewarta :BN2 

Posting Komentar

0 Komentar