Recent Post



Babinsa Koramil 01 Kubung Hadiri Launching Pemasangan Stiker Pos PPKM Mikro Nagari Gaung

BARITONAGARI.COM (BNC), SOLOK - Babinsa Nagari Gaung, Serda Rio Ramadona personil Koramil 01/Kubung Kodim 0309/Solok, Menghadiri acara Launching Stiker bagi rumah masyarakat yang teridentifikasi positif covid 19, yang dilaksanakan di Posko PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) Mikro di Nagari Gaung Kecamatan Kubung Kabupaten Solok, Rabu (30/06/21).

Launching sticker di Posko PPKM tersebut dihadiri Camat Kubung diwakili kasi kesra Zulherius Hesdey., Kapolsek Kubung Iptu Fajri S.H, Babinsa Koramil 01/Kubung Serda Rio Ramadona Wali Nagari Gaung Rizal Idzeko S.E, Bhabinkamtibmas Polsek Kubung Brigadir Septri Niko S.H, dan beberapa anggota Posko PPKM Mikro Nagari Gaung.

Pada kesempatan itu Babinsa menghimbau para tamu undangan dan warga agar turut menerapkan 3M yaitu dengan Memakai Masker, Mencuci Tangan dan Menjaga Jarak.

Ia juga menyampaikan, bahwa Launcing Stiker untuk rumah warga yang terkonfirmasi covid 19 di posko PPKM Mikro ini bertujuan untuk menggerakkan peran Jorong dan Nagari agar lebih aktif untuk membantu satgas Covid 19 dalam hal memutus mata rantai Covid-19 dengan cara membantu mengedukasi masyarakat di lingkungannya dan mengawasi serta mendata warga yang terkena Covid-19 agar cepat dalam penanganannya, sehingga tidak menyebar di lingkungan.

"Saya berharap dengan adanya stiker bagi rumah sebagai penanda bagi warga yang terkonfirmasi memudahkan petugas posko PPKM Mikro dan TNI/POLRI melakukan tracing serta dapat memberikan rasa aman dan nyaman serta upaya hukum untuk menuntaskan permasalahan Covid-19 ini lebih cepat tercapai," terangnya.

Kehadiran posko PPKM ditingkat Nagari sebagai sarana dalam upaya pengendalian Pandemi Covid-19 agar lebih tepat sasaran di tingkat mikro.

"Selain itu fungsi Posko sebagai pusat perencanaan koordinasi, pengendalian, dan evaluasi kegiatan penanganan Covid-19 dalam skala mikro yang dilaksanakan dengan pendekatan, kesepakatan, komunikasi, gotong royong, kompak dan Adaptif," jelas Babinsa.

Disela-sela itu Babinsa juga menjelaskan kepada masyarakat, Posko penanganan Covid-19 di tingkat Kelurahan memiliki empat aspek penting yakni, Pencegahan, Penanganan, Pembinaan dan Pendukung.

Dan untuk aspek pencegahan terdiri dari sosialisasi, penerapan 3M, serta pembatasan mobilitas. aspek penanganan mengimplementasikan 3T yaitu, testing, tracing dan treatment.

Diakhiri kesempatan itu Babinsa menghimbau kepada seluruh warga apabila ada hal-hal yang menonjol dan mengganggu kenyamanan warga segera laporkan ke aparat setempat.***

Pewarta : Jon Indra

Posting Komentar

0 Komentar