SOLOK, BARITONAGARI.COM - Kabupaten Solok (07/01/21) Babinsa Koramil 08 Bukit Sundi Kodim 0309/Solok melaksanakan pengamanan kegiatan pemakaman jenazah Yusmarni (58) tahun dengan protokol covid 19 di wilayah Kecamatan Bukit Sundi. Bertempat di Jorong Bawah Masjid Nagari Parambahan Kecamatan Bukit Sundi.
Menurut Keterangan Babinsa Serda ilham Aldy Pratama bahwa almarhum dirawat di RSU M. Jamil Padang dengan pemeriksaan penunjang dinyatakan terkonfirmasi positif covid 19 dan dinyatakan meninggal pada hari Kamis (07/01/21) di RSU M. Jamil Padang.
Proses pemakaman dilaksanakan dengan lancar oleh Petugas pemakaman dari Dinas Kesehatan & BPBD kabupaten Solok. Kehadiran Babinsa dalam setiap kegiatan pemakaman dengan protokol covid 19 ini merupakan upaya turut mencegah warga agar tidak mendekat dan menjauhi kerumunan serta bentuk antisipasi adanya berbagai hal seperti penolakan dari warga disekitar tempat pemakaman.
Sementara itu Danramil 08/Bukit Sundi Kapten Inf Syahrial saat dihubungi via sambungan WhatsApp, senantiasa mengingatkan kepada para anggotanya di lapangan khususnya para Babinsa agar apabila melakukan pendampingan pemakamkan pasien covid 19, tetap berhati-hati dan waspada, perhatikan 3M.
"selesai melakukan pendampingan kita perintahkan anggota tersebut untuk pulang, mandi dan mengganti pakaian yg habis dipakai, sepatu dan alas sepatu agar di seterilkan dengan caiaran disinfectan. Hal ini merupakan upaya menjaga diri, menjaga keluarga dan menjaga Satuan," pungkas Kapten Inf Syahrial.***
Pewarta : Jon Indra
0 Komentar