MAKASAR, baritonagarinews.com - Kapolda Sulawesi Selatan (Sulsel) Irjen Pol. Yudhiawan, S.H., S.I.K., M.H., M.Si., memimpin langsung upacara pemakaman jenazah almarhum Kompol Anumerta Ryanto Ulil Anshar, S.I.K., M.H., di Pemakaman Taman Bahagia Sudiang, Kota Makassar, Minggu (24/11).
Dalam upacara yang berlangsung khidmat tersebut, Kapolda Sulsel menyampaikan duka mendalam atas kepergian almarhum yang dianggap sebagai sosok penuh dedikasi dalam institusi Polri.
Ia juga mengapresiasi kontribusi besar almarhum dalam tugas-tugas Kepolisian, terutama dalam melindungi, melayani, dan mengayomi masyarakat.
Atas pengabdiannya, Kepolisian menganugerahkan kenaikan pangkat luar biasa anumerta, sebagai bentuk penghormatan atas dedikasi dan pengorbana.
"Saya atas nama kesatuan dan pribadi menyampaikan belasungkawa yang sedalam-dalamnya atas berpulangnya almarhum.
Semoga amal bhakti yang telah diberikan diterima oleh Tuhan Yang Maha Esa, dan keluarga yang ditinggalkan diberi kekuatan serta ketabahan dalam menghadapi cobaan ini," tutur Kapolda Sulsel.
Pewarta : 007/008
0 Komentar