Recent Post



Tiga Orang Siswa Excellent Bukittinggi, Ikuti International Troya Folk Dance Music Festival Di Canakkale Turkey.

Bukittinggi BN-News_ Tiga Orang Siswa Excellent Nur Iman Foundation Excellent  Islamic School, Excellent Art Group Bukittinggi, ikuti  International Troya Folk Dance  Music
Festival yang dilaksanakan 27-31 October 2023 di Canakkale - Turkey. 

Proses pelepasan keberangkatan dilaksanakan pada hari Selasa (24/10/2023) di Halaman Sekolah Excellent, Jalan Adinegoro Tangah Jua 1 No.2, Aur Kuning, Kecamatan Aur
Birugo Tigo Baleh, Bukittinggi, Sumatera Barat. Kegiatan pelepasan   oleh ketua Yayasan Nur Iman, didampingi Kepala Sekolah, Orang tua anak didik yang akan berangkat, para majelis guru dan diikuti oleh  peserta didik.

Kepala SD Excellent, Sheera Dwy Haryanti, sekaligus Ketua Komunitas Budaya Sanggar Seni Excellent pada hari Rabu (25/10/2023) saat di konfirmasi membenarkan, bahwa kemaren ada 3 orang anak didik kita dari Sanggar Seni Excellent Bukittinggi sudah dilepas secara resmi oleh ketua Yayasan beserta majelis guru di depan peserta didik untuk mengikuti Festival budaya yang di laksanakan di Canakkale - Turkey, insyaallah akan berangkat besok pagi (26/10/2023) subuh, ucapnya.

Keberangkatan tiga anak didik kami tersebut diantaranya Alkhalifi Geo Dharmawan, Muhammad Al Fathan, dan Zherezky Zhivano Alois. Keberangkatan pun sudah melalui seleksi yang ketat sebelumnya, kemudian terkait mereka juga telah pernah mengukir beberapa prestasi, ucap Sheera.

"Anak kita yang berangkat itu dua orang dari kelas 6, dan satu orang siswa kelas 5, Alhamdulillah keberangkatan ini sangat disambut sangat sekali sama orang tua juga dari sekolah dan yayasan sangat mendukung kegiatan ini", tutur Sheera Dwy Haryanti.
Kepala SD Excellent, Sheera Dwy Haryanti.

Lanjutnya" Harapan kita, mudah-mudahan dengan kegiatan ini bisa memberikan motivasi kepada anak-anak yang lainnya untuk lebih banyak lagi prestasi, karena ini akan mengharumkan nama sekolah dan juga kota Bukittinggi dan Indonesia", imbuhnya.

Mudah-mudahan bisa membuat sekolah menjadi lebih baik lagi dan lebih banyak lagi mendapatkan prestasi, baik di tingkat kota mulai dari tingkat provinsi ataupun nanti tingkat Indonesia, ucap kepala sekolah pada saat itu.

Dengan adanya prestasi-prestasi,  para guru juga menjadi lebih semangat lagi, lebih profesional lagi dalam memperhatikan bakat dan minat dari siswa ujar, Sheera Dwy Haryanti.

Sementara itu pengurus Yayasan, Nurhanifah, saat di hubungi via telepon selulernya mengatakan selamat kepada tiga orang anak didik kita yang akan berangkat dalam Festival seni dan budaya yang akan di laksanakan di Turkey.

Semoga dengan ajang seperti ini bisa memacu semangat anak- anak kedepannya untuk lebih menigkatkan prestasinya, dalam menunjang meningkatkan mutu pendidikan di kota Bukittinggi terutama di Yayasan Nur Iman SD Excellent ini, pungkasnya.***

Pewarta :stm

Posting Komentar

0 Komentar